Ada banyak cafe di Ciputat dengan beragam vibes yang bikin anak Tangerang Selatan alias Tangsel tak bakal kehabisan pilihan. Mulai dari vibes industrial yang cool sampai vibes tropikal yang bikin kamu berasa di Bali, semuanya ada. Beberapa cafe ini juga buka sampai malam, jadi cocok buat kamu yang suka hangout setelah pulang kerja dan pulang lebih larut malam.
Menjamurnya cafe-cafe di Ciputat ini tak lepas dari lokasi Ciputat yang strategis. Ia berada di perbatasan antara Tangerang Selatan dan Jakarta Selatan. Perbatasan antara kawasan hunian dan kawasan perkantoran. Lokasinya yang berada di tengah-tengah bikin Ciputat emang paling cocok untuk kumpul dan ketemuan dengan teman-teman. Ini dia 10 cafe di Ciputat buat tempat nongkrong kamu weekend nanti.
Smiljan Space

Satu lagi pilihan cafe di Ciputat yang estetik adalah Smiljan Space. Nuansa industrialnya terasa sangat kental sejak dari fasad sampai ke interiornya. Yang asyik, ada spot di cafe ini yang punya susunan bangku ala kedai kopi jadul. Cocok buat kamu yang pengen punya ‘obrolan warung kopi’ bareng teman-teman.
Lokasi: Jl. Merpati II, Ciputat, Tangerang Selatan
Jam buka: 08.00-10.00 WIB
Harga mulai: Rp20.000
Kopi Kebun

Masih dengan suasana tropis, Kopi Kebun juga menawarkan suasana outdoor yang hangat dengan vibes Bali yang kental. Menu andalannya sudah pasti beragam racikan kopi. Tetapi di luar itu ada juga chicken katsu sampai mi instan. Selain itu, ada beragam pilihan snack buat nongkrong-nongkrong cantik bersama teman-teman di salah satu cafe di Ciputat ini.
Lokasi: Jalan Cendrawasih 1 no 59, Sawah Baru, Ciputat, Tangerang Selatan
Jam buka: 10:00 – 22:00 WIB
Harga mulai dari: Rp9.000
Warung Kondre

Warung Kondre adalah warung milik artispapan atas nasional, Andrea Taulani. Cafe di Ciputat yang satu ini cocoknya untuk nongkrong bareng keluarga atau teman-teman dalam jumlah besar. Soalnya, di sini banyak sekali menu makanan berat tradisional, terutama khas Betawi seperti pecak nila, sayur asem, teri kecombrang, dan lain-lain. Dengan banyaknya pohon dan tanaman berdaun lebar, suasana outdoor di Warung Kondre ini terasa sejuk dan asri.
Lokasi: Jl. Masjid Arriyadh, Cipayung, Kec. Ciputat, Tangerang, Banten 15411
Jam buka: 10:00 – 22:00 WIB
Harga: Rp25.000
Berlaris Kopi dan Resto

Buat kamu yang mencari tempat nongkrong di kawasan Pondok Cabe, Berlaris Kopi dan Resto bisa jadi pilihan. Cafe di Ciputat yang satu ini baru saja dibuka sekitar enam bulan lalu. Dari luar, cafe ini terlihat kental dengan nuansa industrialnya. Tetapi saat masuk ke dalam, vibes rumahan benar-benar terasa. Area outdoor di bagian belakang juga tak kalah asyik. Oh iya, di sini juga terdapat area bermain anak-anak lho!
Jam buka: 08.00-21.00 WIB
Harga mulai dari: Rp15.000
Sinkron Koffie

Satu lagi cafe dengan suasana outdoor yang asyik yakni Sinkron Koffie. Cafe di Ciputat ini punya nuansa outdoor yang simple tetapi akrab. Ya, suasana outdoor di cafe ini mirip seperti suasana outdoor di teras belakang rumah yang santai dan hangat. Ada vibes industrial dan rustic yang asyik di sini. Menariknya, menu di sini beragam, ada kopi sampai minuman tradisional seperti wedang uwuh dan bir pletok.
Lokasi: Jl. Merpati Raya No.30C, Sawah Baru, Kec. Ciputat, Tangerang Selatan, Banten 15413
Jam buka: 11:00 – 23:00 WIB
Harga mulai dari: Rp17.000
Sedjuk Bakmi dan Kopi

Buat kamu yang ingin nongkrong tetapi sekaligus makan berat, pilih saja Sedjuk Bakmi dan Kopi. Sesuai namanya, cafe di Ciputat ini punya menu andalan berupa bakmi dan kopi dengan cita rasa klasik yang kuat. Suasananya juga tak kalah asyik. Vibes retro terasa kuat di sini, mulai dari lantai ubin dengan corak zaman dulu sampai furnitur dengan gaya retro.
Lokasi: Jl. Merpati Raya No.8, Sawah Lama, Tangerang Selatan, Banten 15413
Jam buka: 08:00 – 21:00 WIB
Harga mulai dari: Rp20.000
Bi Coffee

Mau nongkrong asyik dengan suasana pinggir danau yang asri? Ada juga di Ciputat! Bi Coffee adalah cafe dengan area outdoor yang luas banget, lengkap dengan kolam ikan berukuran besar, yang bahkan cocok disebut sebagai danau buatan. Cafe di Ciputat ini juga menawarakan privasi karena jarak antar table-nya yang cukup jauh. Untuk pilihan makanannya, ada menu western yang jadi andalan seperti steak dan salad.
Lokasi: Jalan Sukabakti 1 No 5, Sawah Baru, Ciputat, Tangerang Selatan
Jam buka: 10:00-21:00 WIB
Harga mulai dari: Rp30.000
Krah Coffee and Cuisine

Kalau kamu adalah seorang freelancer ataupun karyawan yang punya fleksibilitas untuk bekerja dari mana saja, Krah Coffee & Cuisine ini bisa jadi rekomendasi buat kamu bekerja. Suasana cafe di Tegal Rotan yang tenang dengan kursi dan meja yang nyaman ini bisa mendorong produktivitas kamu. Apalagi sambil ditemani kopi hitam yang kuat. Cafe di Ciputat ini punya menu yang tergolong istimewa. Selain kopi, ada makanan berat seperti Mi Aceh dan Nasi Kebuli.
Lokasi: Jl. Tegal Rotan Raya No. 9 (Sebelah Gedung Data On), Ciputat, Tangerang Selatan
Jam buka: 10.00-20.00 WIB
Harga mulai: Rp20.000
Selasar.in

Selasar.In adalah salah satu cafe yang buka sampai pagi di weekend, tepatya pukul 03.00 WIB. Cafe ini punya area outdoor yang sangat luas dengan nuansa tropis. Pokoknya, nongkrong di salah satu cafe di Ciputat ini berasa liburan di pulau. Menunya juga beragam banget. Salah satu yang patut dicoba adalah bermacam-macam menu mi instan dalam berbagai olahan.
Lokasi: Jalan Jambu I No 23, Ciputat Timur, Tangerang Selatan
Jam buka: 18:30-03:00 WIB
Harga mulai dari: Rp10.000
Lokasi yang strategis membuat Ciputat tak pernah kehabisan tempat nongkrong dengan berbagai vibes sesuai selera kamu. Kamu juga bisa menemukan tempat-tempat yang direkomendasikan lainnya di area Jabodetabek dan sekitarnya di Info Kawasan Cerita Rumah.